Tempat penitipan Kendaraan di Basecamp Thekelan
Pos pendakian Gunung Merbabu via Thekelan berada di Dusun Thekelan Desa Batur Kecamatan Getasan Kabupaten Semarang Jawa Tengah
Lokasinya tidak jauh dari Kopeng, sekitar 3,5 Km dari pertigaan yang menuju Thekelan, Untuk Anda yang mau mendaki via Thekelan ini dan menggunakan Kendaraan pribadi untuk menuju Basecamp, jangan khawatir karena sudah tersedia tempat parkir nya
Lahan dan Tarif Parkir
Tempat Parkir
Ada berapa tempat yang di sediakan untuk parkir di Basecamp Thekelan di antaranya:
Halaman Basecamp
Halaman Basecamp memang tidak terlalu luas untuk tetapi menjadi opsi pertama untuk tempat parkir terutama roda dua, di waktu tertentu ketika tidak terlalu ramai bisa juga untuk parkir kendaraan roda empat.
Pekarangan Penduduk Lokal
Keberadaan Halaman Basecamp Thekelan memang menjadi tempat utama akan tetapi sering tidak muat, terlebih saat long weekend dan menjadi opsi kantong parkir tambahan adalah lahan pribadi milik penduduk. Tersedia beberapa pekarangan milik penduduk yang terletak di sekitar Basecamp baik sebelah atas maupun sebelah bawahnya.
Tarif Parkir
Tarif parkir di Basecamp Thekelan Kisaran Rp 10.000 untuk kendaraan roda 2 dan Rp.25.000 untuk kendaraan roda 4
Keunikan Basecamp Thekelan
Savana adalah keindahan khas yang di tawarkan oleh Gunung Merbabu. Akan tetapi Thekelan memiliki kekhasanya sendiri. Berikut keunikan Basecamp Thekelan yang menjadi daya tarik diantaranya:
- Mata Air di beberapa titik jalur pendakian yang memudahkan dan sangat meringankan pendakian karena air adalah beban yang cukup berat.
- 7 Puncak Gunung Merbabu berupa Puncak Watu Gubug, Puncak Pemancar, Puncak Geger Sapi, Puncak Syarif, Puncak Geger, Puncak Ondo Rante, Puncak Kenteng Songo dan Puncak Triangulasi.
- Lokasi Basecamp nya tidak jauh dari tempat wisata Kopeng.
Demikian informasi tempat penitipan kendaraan di Basecamp Thekelan dan beberapa keunikanya.
Salam Mlampah Salam Lestari
More Info
Porter Gunung Merbabu
Guide Gunung Merbabu
0 Komentar