PARKIRAN BASECAMP SELO

PARKIRAN SELO

Sarana transportasi dengan berbagai jenisnya merupakan bagian penting dari pendakian, selain sarananya berupa kendaraan baik roda dua maupun roda 4 tak kalah penting pula ketersediaan tempat parkirnya.

Jalur pendakian Gunung Merbabu via selo memiliki Gerbang di Dusun Genting, Desa Tarubatang, Kecamatan Selo Kabupaten Boyolali Jawa Tengah.

Sebagai jalur yang banyak di minati pendaki untuk menikmati keindahan Gunung Merbabu, Selo memilki berbagai fasilitas yang dapat di gunakan oleh pendaki baik sebelum pendakian maupun setelah pendakian, dan di antaranya adalah tempat parkir. Ketika musim libur tiba tak hanya di padati oleh para pendaki saja akan tetapi juga oleh berbagai jenis kendaraan baik pribadi maupun  rombongan yang ikut memadati Dusun Genting.

SARANA PARKIR BASECAMP SELO

Tempat parkir atau lahan yang secara khusus di siapkan untuk parkir kendaraan memanfaatkan potensi yang ada di Dusun Genting, karena memang secara khusus tidak ada tempat yang di jadi kan tempat parkir akan tetapi akomodasi tersebut bisa tersedia dengan menggunakan beberapa tempat. 

1. JALAN UTAMA DUSUN

Seperti layaknya jalan pada umumnya mempunya dua sisi. Satu sisi jalan yang ada di Dusun Genting juga bisa di manfaatkan sebagai tempat parkir sementara satu sisi lainya di sterilkan untuk akses yang dapat di lalui kendaraan.

1. HALAMAN BASECAMP

Ada beberapa rumah milik warga yang juga di peruntukan sebagai Basecamp, yang sengaja membuat atau menyediakan tempat di depan rumah untuk parkiran, tempat tersebut sebagian besar di bangun dengan membuat lantai beton sehingga muat beberapa kendaraan.

Lokasi parkir sepeda motor atau kendaraan roda 2, lebih banyak di halaman Basecamp bukan di jalan desa.

Tarif Parkir bervariasi tergantung jenis kendaraanya mulai Rp.10.000-Rp 35.000


Tips Berkendaara Menuju Basecamp Selo

Supaya perjalanan nyaman dan aman saat Anda berkendara menuju Basecamp Selo, Berikut kami beberapa berikan tips :

  • Saat menuju ke Basecamp Selo jika Anda menggunakan panduan Google Maps jangan langsung memasukan kata kunci Basecamp Selo karena nanti akan di pandu melewati jalur yang menanjak dan berliku, terlebih yang dari arah Boyolali, jadi solusinya Anda bisa menggunakan panduan menuju Polsek Selo lalu dari polsek Selo baru naik ke Basecamp.
  • Jalur berliku yang dominan menanjak jadi pastikan kendaraan Anda dalam kondisi prima.
  • Tetap fokus berkendara karena jalur tidak terlalu lebar, khususnya yang dari Polsek Selo naik. Terlebih untuk pengguna kendaraan Roda 4 atau lebih.

Demikian informasi kami tentang parkiran di Basecamp Selo. Mudah-mudahan bermanfaat.

Jika Anda membutuhkan jasa pendakian Gunung Merbabu baik Paket Private, Porter, Guide, Transportasi, Penginapan maupun lainya, jangan ragu untuk menghubungi kami yang telah berpengalaman.

Salam Mlampah Salam Lestari


Posting Komentar

0 Komentar

Get Our Service